Spesifikasi Cetak

Saya punya gambar referensi dari internet, apakah bisa dihitungkan harganya?

Bisa. Pada dasarnya referensi dari internet akan mempermudah proses awal sehingga kami bisa menginterpretasikan keinginan Anda dengan lebih tepat. Namun, ada beberapa hal yang perlu diketahui:

  • Pastikan Anda memberikan informasi ukuran yang dibutuhkan, karena kami tidak dapat menghitung dimensi jika hanya melalui foto/gambar.
  • Pastikan Anda mengkomunikasikan budget yang tersedia. Ini sangat penting untuk kami bisa menentukan jenis & golongan material serta teknik finishing yang harus digunakan.
  • Kami hanya dapat mencarikan material yang mirip dan tersedia di Indonesia (tidak bisa 100% sama).
Bisa jelaskan secara rinci ukuran A6, A5, A4, & A3 ?
  • A6 : 10.5 x 14.8 cm
  • A5 : 21 x 14.8 cm
  • A4 : 21 x 29.7 cm
  • A3 : 42 x 29.7 cm
Metode penjilidan apa yang disediakan oleh Uprint.id?

Metode penjilidan yang kami sediakan adalah:

  • Jilid spiral
  • Jilid jahit kawat (staples)
  • Jilid lem panas
  • Jilid jahit benang + lem panas
Berapa ukuran standar brosur/flyer?

Ukuran standar brosur/flyer yang paling sering digunakan antara lain:

  • A3 (42 x 29,7 cm)
  • A4 (21x 29,7 cm)
  • A5 (21x 14,8 cm)
  • A6 (10,5 x 14,8 cm)
  • DL (21 x 9,9 cm)
Berapa ukuran standar & efisien untuk agenda?

Ukuran standar & efisien untuk membuat agenda yang paling banyak digunakan adalah:

  • A5 (21 x 14,8 cm)
  • A6 (10,5 x 14,8 cm)
Berapa ukuran standar & efisien untuk kalender meja?

Ukuran standar & efisien untuk kalender meja biasanya adalah:

  • A5 (21x 14,8 cm)
  • A6 (10.5 x 14,8 cm)
Bahan premium yang tersedia di website berasal dari lokal atau impor?

Bahan premium yang tertera di website merupakan fancy paper impor. Karena bahan impor memiliki kualitas warna & serat kertas yang lebih stabil.

Apa yang dimaksud dengan ukuran terbuka & tertutup?

* Ukuran terbuka biasanya diperlukan untuk barang-barang yang dapat dilipat atau dibuka. Misalnya brosur lipat 2, kartu ucapan, kemasan, dan lainnya.

* Ukuran tertutup/ukuran jadi adalah ukuran hasil akhir bentuk barang.

Contoh untuk produk brosur lipat 2:

Ukuran terbuka A3 (ini adalah keadaan brosur ketika dibuka)

Ukuran tertutup A4 (ini adalah bentuk hasil akhir yang diinginkan)

Apa yang dimaksud dengan pond/die cut?

Die cut atau lebih dikenal dengan istilah pond merupakan proses pemberian bentuk pada hasil akhir cetakan, misalnya bentuk bulat, oval, dan lainnya. Namun, teknik ini tidak dapat mengakomodir sudut-sudut yang terlalu detail/kecil. Untuk sudut yang detail & kecil sebaiknya menggunakan teknik laser cut.

Apa yang dimaksud dengan jilid perfect binding?

Merupakan penjilidan dengan menggunakan lem panas. Salah satu sisi lembaran kertas yang akan dijadikan buku disayat dengan pisau untuk celah agar lem bisa masuk sempurna untuk merekatkan lembaran kertas.

Perfect binding ini ada dua jenis, yaitu:

  • jilid lem
  • jilid jahit benang + lem panas

Contoh aplikasi perfect binding adalah untuk finishing buku jenis soft cover ataupun hard cover seperti laporan tahunan, majalah, novel, buku tahunan, skripsi.

Apa yang dimaksud dengan jilid jahit kawat?

Merupakan penjilidan dengan menggunakan jahit kawat atau sering disebut steples tengah. Lembaran kertas dilipat jadi dua kemudian tengahnya diberi semacam kawat pengikat. Contohnya adalah buku tulis yang biasa kita temui sehari-hari.

Apa saja info yang dibutuhkan agar harga cetak bisa dihitung?

Agar harga cetak dapat dihitung, maka ada beberapa informasi yang dibutuhkan antara lain:

  • Ukuran (terbuka & tertutup)
  • Jenis bahan & gramatur (nama bahan + gramatur)
  • Warna (cetak separasi / warna khusus)
  • Jenis finishing (apakah memerlukan lipatan ,lem, jilid, dan lainnya)
  • Quantity

* Ukuran terbuka biasanya diperlukan untuk barang-barang yang dapat dilipat atau dibuka. Misalnya brosur lipat 2, kartu ucapan, kemasan, dan lainnya.

* Ukuran tertutup/ukuran jadi adalah ukuran hasil akhir bentuk barang.

Contoh untuk produk brosur lipat 2:

Ukuran terbuka A3 (ini adalah keadaan brosur ketika dibuka)

Ukuran tertutup A4 (ini adalah bentuk hasil akhir yang diinginkan)

 

 

Berapa ukuran standar booklet?

Ukuran standar booklet yang paling sering digunakan adalah:

  • A4 ( 21 x 29,7 cm)
  • A5 ( 21 x 14,8 cm)
Untuk produk hardbox atau agenda hardcover, apa beda board standar dengan board premium?

Perbedaan antara board standar & premium terletak pada kualitasnya. Board lokal biasanya berwarna kuning & permukaan cenderung kasar. Sedangkan, board premium biasanya berwarna abu-abu dengan permukaan halus.

Berapa ukuran standar kartu nama?

Ukuran standar kartu nama yang paling sering digunakan adalah 9 x 5,5 cm.

Di Uprint.id, kami sediakan tambahan alternatif ukuran unik, yaitu:

  1. Kartu nama mini : 4×8 cm
  2. Kartu nama square : 6×6 cm & 8×8 cm
Apa itu spot uv?

Spot UV merupakan teknik finishing yang menggunakan cairan khusus yang dapat memberikan efek berkilau (glossy) di area tertentu saja. Teknik Spot UV ini biasanya dipasangkan dengan laminating doff, sehingga kesan mewahnya dapat terlihat maksimal.

Spot UV kurang cocok bila digunakan pada bahan tipe uncoated, maka hasilnya tidak dapat maksimal karena cairan Spot UV akan menyerap ke dalam pori-pori kertas.

Apa itu foil?

Teknik finishing cetak yang satu ini dikenal pula dengan istilah hot print / hot stamp. Seperti namanya, teknik ini dihasilkan dari penggunaan gelombang panas, dimana sebuah plat besi di cap ke atas pita metalik. Teknik foil biasanya digunakan pada kartu undangan pernikahan, kartu nama premium, serta cetakan lainnya yang membutuhkan tampilan mewah & elegan.

Di Uprint.id, Anda dapat menjumpai beberapa pilihan warna foil seperti gold, silver, rose gold, bahkan hologram.

Apa itu emboss/deboss?

Emboss merupakan teknik finishing proses cetak tinggi yang memberikan efek timbul pada bagian tertentu di permukaan kertas. Acuan emboss berasal dari logam hasil proses etsa atau cukil, disebut klise. Sebaliknya, deboss merupakan teknik finishing yang memberikan efek tenggelam atau cekung.

Apa gunanya laminating?

Laminasi/laminating adalah lembaran film plastik yang bening dan tipis untuk melapisi permukaan bahan cetakan. Pada awalnya diciptakan untuk melindungi cetakan.  Dengan lapisan ini, daya tahan cetakan menjadi lebih awet dengan cara melindungi permukaannya dari robekan dan air.

Ketika memakai bahan karton yang cukup tebal & ada lipatan (misalkan pada cover majalah/katalog), biasanya laminating dibutuhkan agar karton tidak “pecah” di garis lipatan.

Apa bedanya antara jilid lem panas dengan perfect binding?

Jilid lem panas mungkin adalah teknik jilid yang paling umum digunakan dalam proses finalisasi sebuah buku. Selain itu, teknik jilid ini dinilai paling mudah dan cukup kuat untuk sebuah buku. Syaratnya hanya satu, yaitu pastikan halaman buku cukup tebal sehingga ada punggung buku.

Jilid perfect binding (jahit benang + lem panas) biasanya berkaitan erat dengan penggunaan hardcover, tapi dapat juga digunakan pada softcover. Untuk jumlah halaman yang dijahit bisa berapa saja tapi biasanya dihitung berdasarkan jenis dan gramatur bahan, ada pula jumlahnya terdiri dari per 8, per 16, per 24 dan per 32 halaman.

Apa beda warna khusus merk Pantone dengan Cemani Toka?

Pantone adalah sistem warna yang dikeluarkan oleh PANTONE, Inc yang telah dikenal mendunia sebagai acuan standar warna. Jenis warna pantone ada 2 macam: yaitu warna spot dan warna process. Sedangkan, Cemani Toka dikeluarkan oleh sebuah perusahaan Jepang (T & K Toka Co.,Ltd) merupakan alternatif yang dapat digunakan selain Pantone. Di Indonesia, lebih banyak percetakan yang memakai acuan warna dari Cemani Toka karena harganya yang lebih terjangkau.

 

Yang perlu diketahui dari kedua standar warna ini adalah:

  • Keduanya tersedia dalam pilihan Coated (untuk kertas yang memiliki lapisan lilin) & Uncoated (untuk kertas yang tidak memiliki lapisan lilin).
  • Ketika warna khusus ini diterapkan pada cetakan, warna yang dihasilkan jadi lebih stabil & solid (resiko belang warna berkurang).
  • Color chart keduanya memiliki masa kadaluwarsa.
  • Tersedia warna-warna metalik & stabilo yang tidak dapat dicapai dengan cetak separasi biasa.
Apa beda laminating doff & glossy?

Laminasi/laminating adalah lembaran film plastik yang bening dan tipis untuk melapisi permukaan bahan cetakan. Pada awalnya diciptakan untuk melindungi cetakan.  Dengan lapisan ini, daya tahan cetakan menjadi lebih awet dengan cara melindungi permukannya dari robekan dan air.

 

Laminating glossy

 

Keunggulan:

  • Memberikan efek mengkilat (gloss) & licin
  • Warna menjadi lebih tajam
  • Kesan eye catching

Kelemahan:

  • Sidik jari mudah membekas

 

Laminating doff

Keunggulan:

 

  • Memberikan efek yang lebih soft & halus
  • Warna lebih soft
  • Kesan yang lebih elegan

Kelemahan:

  • Sidik jari masih bisa membekas di atas cetakan berwarna gelap
Apa beda halaman dengan lembar?

1 lembar = 2 halaman (bolak-balik)

Jadi, jika tertulis 20 lembar berarti ada 40 halaman.

Apa beda bahan impor dengan bahan lokal?

Perbedaan antara bahan impor dengan bahan lokal terutama terletak pada kualitas & konsistensi.

Bahan lokal:

  • Harga lebih murah.
  • Konsistensi serat kertas antara lembar yang satu dengan yang lain tidak stabil.
  • Karena konsistensi serat kertasnya berubah-ubah, maka hasil penyerapan tinta pun berbeda-beda. Ini adalah salah satu penyebab dimana terkadang warna cetakan bisa terlihat beda, walaupun menggunakan jenis kertas yang sama.
  • Jika bahan memiliki warna (biasanya pada golongan fancy paper), maka warna bahan pada produksi batch yang satu dengan batch lainnya belum tentu bisa sama persis.

 

Bahan impor:

  • Harga lebih mahal
  • Konsistensi serat kertas lebih stabil antara lembar satu dengan lainnya
  • Karena konsistensi serat kertas lebih stabil, maka warna hasil cetakan pun cenderung lebih stabil.
  • Jika bahan memiliki warna, hasil produksi batch satu dengan yang lainnya cenderung lebih stabil.
Apa beda bahan art paper dengan matt paper?

Perbedaan signifikan antara art paper dengan matt paper sebenarnya hanya dari tampilan saja. Art paper cenderung lebih glossy, sedangkan matt paper lebih doff/matte. Kedua bahan ini sama-sama merupakan bahan komoditi standar buatan lokal, sehingga umumnya banyak dijumpai pada produk cetakan brosur, flyer, booklet, katalog, dsb.

Di website uprint.id, Anda dapat menjumpai pilihan kedua kertas ini dalam kategori bahan standar.

Apa artinya cetak warna khusus (special color)?

Warna khusus biasanya sering disebut dengan istilah Special Color atau Spot Color. Ini adalah tinta warna khusus yang dihasilkan oleh pabrik tinta seperti Pantone atau Cemani Toka tanpa percampuran warna CMYK. Jadi, misalkan mau mencetak warna silver, maka pabrik tinta ini sudah menyediakan tinta warna silver yang bisa langsung diterapkan pada cetakan.

Keunggulan:

  • Hasil cetak lebih stabil & aman (terutama jika menggunakan warna beresiko tinggi seperti abu-abu, navy, toska, coklat, & ungu)
  • Tersedia warna metallic & stabilo

Kelemahan:

  • Harga lebih mahal jika dibandingkan dengan cetak separasi
  • Proses pembuatan tinta membutuhkan waktu (sekitar 3 hari kerja). Jadi, tidak bisa untuk cetakan urgent.
  • Hanya bisa untuk cetakan offset (quantity besar)

 

Apa artinya cetak separasi?

Cetak separasi = cetak full color.

Proses cetak separasi umumnya menggunakan warna-warna proses (prosess color), yaitu Cyan (C), Magenta (M), Yellow (Y), dan Black (K) sehingga biasa disebut dengan warna CMYK. Dari perpaduan (kombinasi, percampuran) keempat warna tersebutlah sebenarnya dapat dihasilkan berbagai wacam warna yang menyusun suatu image. Misalnya untuk menghasilkan warna hijau dilakukan dengan memadukan warna cyan dan yellow.

Apa artinya cetak 4/4 atau 4/0?

Cetak 4/4 = cetak full color 2 sisi (bolak-balik)

Cetak 4/0 = cetak full color 1 sisi