Anda memiliki hobi mendesain dan menjahit? Mau hobi Anda menjadi peluang bisnis? Pasti mau dong, apalagi hasil yang dihasilkan sesuai dengan ekspetasi. Wah asyik banget pastinya. Selain itu menjalankannya juga gak bikin bosan apalagi badmood, justru Anda akan bekerja dengan suka hati dan dengan tulus melakukannya. Sebab yang Anda lakukan berawal dari hobi. Tapi tahukah Anda bahwa hobi yang Anda miliki dapat menjadi peluang bisnis lho. Caranya? Ikuti langkah-langkah berikut ini yuk untuk memulai hobi Anda menjadi bisnis.
1. Cobalah Lakukan Riset
Hal pertama yang harus dilakukan adalah, coba mencari lokasi para penjual kain yang murah dan menawarkan kualitas yang baik. Biasanya saat meriset ini Anda akan ditawarkan dengan berbagai macam jenis bahan serta harga, tugas Anda harus benar-benar teliti. Kemudian kegiatan meriset bahan ini dapat Anda lakukan dengan cara survei langsung di pasar atau melalui online. Tapi disarankan sih survei secara langsung, karena selain dapat melihat barangnya secara nyata Anda juga dapat melihat kualitas barang yang ingin Anda beli. Selain riset tempat untuk beli kain Anda juga dapat meriset pangsa pasar mana yang ingin Anda pilih. Ini hal yang sangat penting, karena Anda dapat memilih pangsa pasar yang sesuai dengan keinginan Anda. Misalnya Anda ingin produk Anda terjangkau oleh segala kalangan, berarti Anda harus bisa membuat produk dengan harga yang relevan dan terjangkau oleh kemampuan para pembeli. Sehingga goals Anda di awal tepat sasaran. Dalam hal ini juga Anda dapat melihat kira-kira seperti apa yang konsumen inginkan. Itulah fungsinya Anda harus melakukan riset terlebih dahulu agar lebih terencana serta dapat meminimalisasikan modal.
2. Memasarkan Produk Menggunakan Media Online
Setelah melakukan riset dan membuat beberapa produk sesuai desainnya, saatnya Anda untuk memasarkan hasil atau produk di beberapa media online. Misalnya, Anda memiliki media online Instagram gunakanlah media tersebut untuk Anda memasarkan produk-produk tersebut. Kenapa harus media online? Sebab saat ini semua orang lebih sering menggunkaan media sosial yang satu ini, untuk itu gunakanlah kesempatan yang ada saat sekarang. Jika Anda ingin memfokuskan hal yang satu ini, yang dapat dilakukan adalah membuka toko online di beberapa market palce yang sudah tersedia. Karena zaman sekarang sudah banyak orang yang berbelanja secara online seperti di market place dan e-commerce lainnya dengan alasan lebih simpel dan tidak perlu keluar rumah. Untuk itu buatlah akun di beberapa market place. Pada saat mempromosikan beberapa produk di dunia online Anda juga harus melakukan perkenalan merek yang digunakan. Contohnya sudah banyak beberapa toko online mengadakan give away untuk memperkenalkan produknya dengan berbagai macam syarat dan ketentuan. Itu juga salah satu trik yang dapat Anda gunakan.
3. Gunakan Juga Trik Tradisional
Tidak ada salahnya jika Anda ingin melakukan promosi secara offline dengan mengikuti beberapa acara bazar dan lain sebagainya. Sebab tidak semua orang di Indonesia senang berbelanja secara online, tapi tak sedikit juga dari mereka yang lebih suka belanja perlengkapan sandang secara langsung dengan alasan dapat memilih langsung tidak perlu mengira-ngira barang yang akan mereka beli. Kemudian lebih aman tidak perlu takut dibohongi penjual. Karena yang mereka pikir adalah kebanyakan orang berbelanja online lebih sering mengalami penipuan ketimbang seseorang yang berbelanja secara offline atau langsung di tempat. Lalu bagaimana cara yang tepat untuk memasarkan secara offline melalu bazar? Anda dapat menggunakan banner untuk dipasang persis depan lapak Anda, kemudian memberikan brosur untuk para pengunjung yang hanya sekedar lewat, atau memberikan kartu nama di setiap kemasan yang akan diberikan ke konsumen. Trik dalam kartu nama gunakanlah ucapan terima kasih, yang terpenting isi dalam kartu nama harus tertera jelas merek Anda, nomor telepon, akses media sosial yang digunakan agar mempermudah konsumen memberikan testimoni, atau untuk order kembali.
Baca : 7 Tips Agar Desain Banner untuk Promosi Terlihat Menarik
4. Membuat Pembukuan
Ini merupakan salah satu unsur terpenting dalam bisnis, catatlah semua pengeluaran dan pemasukan, kemudian biaya Anda saat berbelanja bahan, kemudian modal awal yang dikeluarkan berapa agar semua dapat teratur dan Anda dapat mengetahui berapa keuntungan yang selama ini Anda dapatkan. Apakah rugi atau untung? Semua dapat diukur melalui pembukuan. Kemudian fungsi dari pembukuan akan terlihat produk apa saja yang lebih laris dari seluruh produk, nah produk yang best seller ini dapat difokuskan untuk berjualan kedepannya.
Itulah hobi yang dapat menjadi peluang bisnis dna menghasilkan hasil yang diluar ekspetasi. Apalagi jika Anda aktif di dunia fashion misalnya selalu update dengan fashion terkini hobi yang satu ini bisa Anda coba.