Kamu peduli akan lingkungan? Apakah kamu mau melindunginya? Jika jawabanmu untuk kedua pertanyaan tersebut adalah iya, maka kamu mungkin ingin terus membaca artikel ini hingga akhir.
Apakah kamu tahu bahwa ada lebih banyak hal yang dapat kamu lakukan dalam berpartisipasi melindungi lingkungan selain menggunakan tas belanjamu sendiri saat membeli sesuatu, membeli sayuran organik, mematikan listrik saat sedang tidak digunakan dan memisahkan antara sampah organik dan non-organik? Dewasa ini kamu dapat menciptakan rumah yang ramah lingkungan dan sehat, yang akan memberikan keuntungan kepada lingkungan dan keluargamu.
Berikut adalah beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk memiliki rumah yang lebih hijau:
- Belilah furnitur yang terbuat dari bahan-bahan daur ulang. Sekarang ini karena orang semakin sadar akan masalah lingkungan, maka menjadi lebih mudah untuk menemukan furnitur yang terbuat dari bahan-bahan daur ulang. Jadi, kali berikut kamu mau membeli sebuah meja dan beberapa kursi, misalnya saja, carilah yang terbuat dari bahan daur ulang.
- Gunakanlah lampu LED. Mengapa? Karena lampu LED merupakan lampu yang awet lebih lama dan lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan lampu pijar biasa atau lampu neon. Dengan menggunakan lampu LED kamu bukan hanya menyelamatkan lingkungan tetapi juga menghemat uang.
- Tanamlah tanaman di dalam rumah. Jika selama ini kamu hanya memiliki tanaman di luar rumah, kamu bisa mulai menanam di dalam rumah. Tanaman merupakan penyaring udara alami, sehingga mereka baik untukmu dan orang lain yang tinggal bersamamu. Tanaman seperti pohon palem, tanaman karet dan laba-laba dikenal karena kemampuan mereka untuk menyerap polutan berbahaya dari peralatan elektronik, furnitur, karpet dan tikar.
- Pilihlah peralatan yang hemat energi. Peralatan hemat energi biasanya memiliki label di kemasannya. Peralatan yang hemat energi hemat biaya dan efisien.
- Bingkai jendelamu dengan kayu. Daripada menggunakan logam atau UPVC (Unplasticised Poly Vinyl Chloride), akan lebih baik jika menggunakan kayu sebagai bingkai jendela. Bingkai kayu lebih awet dan tidak terlalu berpolusi.
- Gunakanlah ketel ramah lingkungan. Banyak orang tidak tahu bahwa kebanyakan ketel menggunakan terlalu banyak listrik. Ketel-ketel ramah lingkungan hemat energi dan efisien.
- Gorden tebal untuk jendela dan pintu. Tidaklah penting seperti apa gorden tebal terlihat jika kamu sungguh-sungguh serius dalam menjaga lingkungan karena gorden tebal dapat menghemat energi. Lupakanlah tirai dari sekarang, pilihlah gorden tebal.
- Pertimbangkan untuk memasang panel-panel surya. Panel-panel surya bagus untuk investasi jangka panjang. Mereka mungkin pada awalnya mahal, tetapi kami merekomendasikan kamu untuk mulai memikirkan mengenai jangka panjang, itulah mengapa kami menyebutnya investasi jangka panjang. Dengan menggunakan matahari sebagai sumber energi, kamu akan mengurangi penggunaan energi dan menyediakan kelebihan energi, belum lagi karena tenaga matahari itu bersih dan dapat diperbaharui.
Hal-hal yang disebutkan di atas tidaklah sulit untuk dilakukan. Mulailah sekarang dan bantu selamatkan Bumi!