Bagi kalian yang menyandang status sebagai mahasiswa dan karyawan dalam satu waktu memang menuntut tanggung jawab yang besar. Tugas yang harus dilakukan tentu dua kali lipat lebih banyak jika dibandingkan dengan mereka yang hanya kuliah atau bekerja saja. Bisa jadi hal inilah yang justru membuat kalian menjadi lebih tangguh. Perkara mental sudah tak perlu ditanyakan lagi, kalian dijamin mampu melewati semua deadline dan memenuhi tanggung jawab dengan baik. Pernah merasa jenuh menjalani keduanya? Berikut merupakan cara menyeimbangkan kuliah dan pekerjaan sehingga hidup tetap nyaman dan menyenangkan untuk dilalui.

1. Menjaga Komunikasi dengan Pimpinan

kuliah-kerja-6
Pertama dan paling utama, brother and sister harus menjalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan pimpinan. Izin belajar yang diberikan sudah pasti menjadi hal yang mahal, sebab waktu bekerja yang diberikan berbeda dari karyawan lainnya. Bersikaplah terbuka dan jujur mengenai jadwal kuliahmu, sehingga pimpinan pun tidak merasa dirugikan. Pastikan tugas dan tanggung jawab pekerjaan terselesaikan sesuai target dan jadwal yang diberikan.

2. Gunakan Waktu Secara Efektif

kuliah-kerja-5
Terkadang 24 jam sehari tidaklah cukup bagi mereka yang kuliah sambil bekerja. Daripada mengeluh, cobalah untuk mengubah kebiasaanmu sehari-hari. Mulai sekarang, perhitungkan secara rinci waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan dan berapa banyak waktu yang dibutuhkan untuk kewajiban kuliah. Jangan lupa untuk menyediakan waktu tidur yang cukup agar brother and sister tidak mudah jatuh sakit.

Apabila ada waktu luang saat di kantor, sebaiknya gunakan untuk mencicil tugas kuliah. Sebaliknya, ketika masa kuliah libur maksimalkan kinerja di kantor agar kredibilitasmu tetap baik di mata pimpinan dan karyawan lainnya.

3. Buat Skala Prioritas

kuliah-kerja-3
Agar tidak salah langkah, sebaiknya brother and sister membuat daftar skala prioritas baik untuk tugas kuliah maupun kantor. Dahulukan tugas yang memang harus diselesaikan dalam waktu dekat. Selanjutnya, tetap fokus dalam mengerjakan tugas demi menghindari kesalahan fatal yang bisa menyebabkan kerugian bagi dirimu sendiri. Daftar prioritas yang dibuat juga bisa menjadi pengingat, bahwa kuliah sambil bekerja adalah pilihan hidupmu. Keduanya bisa mendatangkan keuntungan untuk masa depan kalian.

4. Berhenti Mengeluh

kuliah-kerja-1
Seperti apa yang pepatah katakan, “Hidup yang kau keluhkan adalah hidup yang orang lain impikan”. Jadi, sebelum mengeluh dan terbebani dengan semua tanggung jawab yang ada lebih baik syukuri bro apa yang sudah didapatkan. Pengalaman, mental baja, serta kemampuan yang dimiliki tentu lebih baik dibandingkan dengan teman-teman lain yang seumuran dan hanya menjalani kuliah saja. Bro and sis bahkan sudah menelan suka duka dunia kerja yang belum mereka tahu.

5. Buat Target yang Jelas

kuliah-kerja-4
Tips terakhir adalah selalu buat target yang jelas. Misalnya untuk masalah kuliah, bro dan sis bisa menentukan kapan maksimal akan lulus kuliah. Dengan demikian, bro dan sis bisa rajin untuk belajar dan mengerjakan tugas kuliah. Lalu untuk masalah pekerjaan, buat juga target misalnya bro dan sis ingin mengerjakan proyek atau tugas dari kantor dalam jangka waktu 1 bulan. Jadi bro dan sis bisa membagi waktu antara kuliah dan pekerjaan.

Menyeimbangkan kuliah dan pekerjaan ternyata mudah, bukan? Selamat mencoba!