Tips Membuat Photo Collage Sendiri di Rumah

Photo Collage atau biasa disebut dengan foto kolase ini adalah kumpulan dari beragam gambar yang disatukan hingga membentuk suatu objek. Biasanya dalam membuat foto kolase ini, akan dibutuhkan banyak gambar. Anda dapat memilih gambar terbaik yang akan dijadikan photo collage atau foto kolase. Namun sebelum membuatnya, Anda harus melihat beberapa tips berikut ini.

1. Seleksi Foto

photo-collage-05

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum membuat photo collage atau foto kolase adalah, menyeleksi foto satu persatu. Pastikan foto yang akan dibikin menjadi kolase, merupakan koleksi foto terbaik. Akan lebih bagus lagi, jika Anda memiliki foto dari waktu ke waktu. Misalnya saat Anda single, kemudian menikah, dan memiliki anak. Membuat foto kolase dengan siklus seperti itu akan lebih menarik.

Baca juga : Tips dan Trik Membuat Kolase foto yang mengagumkan

2. Mencetak Foto

photo-collage-02

Langkah berikutnya adalah, Anda harus mencetak foto-foto tersebut. Cetaklah dengan ragam ukuran yang berbeda atau dengan ukuran sama. Jika Anda mencetak dengan ukuran berbeda, maka hasil photo collage akan lebih unik dan menarik. Namun Anda juga harus memiliki ide desain atau konsep photo collage terlebih dahulu. Dengan begitu, akan mengetahui ukuran apa saja yang tepat untuk digunakan.

3. Menggabungkan Foto

photo-collage-01

Setelah selesai dicetak dan sudah menemukan konsep photo collage yang diinginkan. Kini saatnya Anda menggabungkan satu persatu foto yang telah dicetak tersebut. Susunlah dengan rapi sesuai konsep. Anda dapat juga menggunakan media kawat yang memiliki lubang kotak-kotak banyak untuk dijadikan media tempel foto tersebut. Dengan menggunakan kawat, Anda tidak perlu menempelkannya. Cukup menjepitnya dengan klip atau penjepit kertas hingga membentuk sebuah desain sendiri. Di sinilah imajinasi Anda bermain untuk menghasilkan motif atau bentuk dari photo collage tersebut.

4. Sediakan Peralatan

photo-collage-08

Sebelum mulai membuatnya, langkah yang harus diutamakan adalah mempersiapkan ragam peralatan. Anda dapat menyiapkan lem, gunting, kertas, atau bahkan pernak – pernik pendukung foto tersebut. Setelah peralatan dirasa sudah lengkap, saatnya Anda mengeksekusi membuat photo collage.

Baca juga : 5 Aplikasi untuk Mendekor Rumah yang Dapat Dijadikan Inspirasi

5. Pajang Foto

Setelah hasil photo collage Anda selesai, yang harus dilakukan terakhir adalah memajang hasil foto. Pilihlah posisi di ruangan yang tepat untuk memajangnya. Anda dapat memajang di ruang tamu, kamar, atau bahkan di ruang keluarga. Pastikan Anda membuat photo collage dengan konsep yang berbeda. Jika Anda ingin melihat cara pembuatan, dapat menyaksikan video tutorial berikut ini.

Itulah beberapa tips membuat photo collage sendiri di rumah dan ada tutorial cara membuat foto kolase. Pastikan Anda memiliki ragam peralatan yang dibutuhkan. Sehingga tidak menghambat pekerjaan karya seni.

[vc_video link=”https://www.youtube.com/watch?v=lJy8xAc4aJY”]

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Serupa

Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah

Dari hari ke hari peminat traveling menggunakan pesawat selalu...

Tips Memulai Bisnis Tanpa Harus Resign dari Kantor

Memiliki bisnis merupakan impian sebagian besar orang. Terutama bagi...

Cetak Cutting Stiker: Mengungkap Seni Kreatif dan Presisi dalam Percetakan

Cetak cutting stiker adalah bentuk percetakan yang menarik dan...

Contoh Teks Anekdot Ini, Akan Mengingatkan Anda di Masa-masa Sekolah

Contoh teks anekdot pasti pernah didapat saat Anda duduk...