Pecinta Pedas Wajib Mencicipi Jenis Makanan yang Satu ini

Korea Selatan tidak hanya terkenal dengan dramanya saja, melainkan seluruh makanan juga menjadi incaran. Terutama bagi mereka yang suka dengan menu makanan pedas. Tidak heran jika orang sana terlihat selalu mengkonsumsi makanan dengan cita rasa pedas. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa dan lansia. 

Meski bumbu yang digunakan terbilang sederhana, namun jenis makanan pedas khas Korea ini selalu dicari. Kira-kira apa saja jenis makanan pedas khas Korea tersebut? Simak ulasan berikut ini.

1. Jjambbong

makanan-khas-korea-Jjambbong

Makanan pedas khas Korea yang satu ini berbahan dasar mie, dengan campuran seafood, serta bumbu gochugaru. Rasa pedas ini berasal dari bubuk cabai gochugaru yang telah melewati beberapa proses penghalusan. Jika kamu alergi seafood, sebaiknya ganti ke menu lainnya yang tidak kalah enak juga kok.

Baca juga : Jenis Makanan di Drama Korea yang Sering Dijumpai. Ada yang Pernah Mencobanya?

2. Tteokbokki

makanan-khas-korea-Tteokbokki

Jenis makanan yang satu ini terbuat dari kue beras yang disiram dengan saus gochujang. Kamu dapat mencicipi jajanan ini di beberapa restoran Korea di Indonesia. Meski hanya jajanan namun, seporsi tteokbokki akan membuat perut kenyang seketika. Tekstur kue beras yang kenyal dan padat, menjadi salah satu alasan mengapa makan seporsi saja sudah kenyang.

3. Maeuntang

makanan-khas-korea-Maeuntang

Jenis makanan pedas khas Korea yang satu ini memang belum familiar. Namun tetap menjadi salah satu makanan pedas yang wajib dicoba. Menggunakan bahan dasar ikan, maeuntang ini dimasak seperti sup ikan. Hanya saja yang membedakan adalah penggunaan bumbu pada masakan tersebut. Selain bumbu, yang membedakannya lagi adalah tekstur kuah yang cenderung kental. Tidak hanya ikan saja, maeuntang ini berisi beberapa sayuran seperti lobak, sayuran hijau, bumbu gochugaru, bawang, tahu, dan rempah-rempah lainnya. Makanan ini sangat nikmat jika disantap sewaktu panas.

4. Galbi jjim

makanan-khas-korea-Galbi-jjim

Makanan pedas khas Korea yang ini memiliki ragam jenis isian mulai dari wortel, kentang, dan daging. Akan lebih nikmat lagi jika makanan ini disantap dengan menambahkan tteokbokki dan saus keju mozarela. Jika kamu berkunjung ke Korea dan ingin mencicipi makanan ini, ada baiknya tanya terlebih dahulu daging yang digunakan demi keamanan dan kenyamanan bersama.

Baca juga : 10 Makanan Korea Ternikmat untuk Kamu Cicipi

5. Nakji Bokkeum

makanan-khas-korea-Nakji-Bokkeum

Makanan pedas khas Korea lainnya adalah nakji bokkeum. Ini merupakan jenis makanan berbahan dasar gurita yang disiram dengan bumbu saus gochujang. Cita rasa yang diberikan bikin semua orang tidak akan bisa berhenti mengkonsumsinya. Semua makanan yang menggunakan seafood, terbuat dari daging segar.

Jangan ngaku pecinta pedas jika belum mencoba salah satu jenis makanan ini. Pastikan saat kamu berkunjung ke Korea untuk mencicipi semua jenis makanan tersebut. Bagi yang memiliki penyakit maag, tidak disarankan untuk mengkonsumsi terlalu banyak. Sebab akan merusak liburan kamu selama di sana. Tidak ingin liburan berujung sakit dong? Untuk itu ikuti aturan menjaga pola makan selama di sana. Selamat mencoba!

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Serupa

Ide Usaha Sampingan dengan Modal Kecil yang Dapat Dijadikan Inspirasi

Usaha sampingan selalu menjadi pembicaraan hangat semua orang. Mulai...

Tips Merencanakan Pernikahan Agar Tetap Hemat

Tips merencanakan pernikahan, memang harus dipelajari sebelum memutuskan menikah....

Alasan Bekerja Keras di Usia Muda yang Menarik

Cetak Kartu Nama - Bekerja keras di usia muda...

Foto Keluarga Kecil : Menciptakan Kenangan Abadi Album Terbaik dari Photolab

Foto keluarga kecil yang menyimpan momen bersama adalah harta...