Akun Instagram yang Mengkampanyekan Gaya Hidup Zero Waste

Gaya hidup zero waste, saat ini sedang menjadi hal yang mulai disadari oleh sebagian orang. Terutama mereka yang merasakan banyak manfaat dari gaya hidup zero waste. Namun sebelumnya, Anda harus mengetahui apakah itu zero waste sendiri. Seperti namanya, zero waste yang berarti minim sampah. Kampanye gaya hidup minim sampah bertujuan untuk menyadarkan dan mendorong masyarakat agar ramah lingkungan dengan meminimalisir penumpukan sampah. Dalam hal ini, zero waste dimulai dengan pengurangan menggunakan kantong plastik.

Jika Anda ingin mencoba gaya hidup zero waste, ada beberapa akun instagram yang dapat menginspirasi. Seperti beberapa akun instagram berikut ini yang ikut serta mengkampanyekan gaya hidup zero waste.

1. Intentionalism

gaya-hidup-zero-waste-intentionalism

Merupakan akun yang turut serta mengkampanyekan gaya hidup zero waste dengan cara menanam bahan makanan sendiri. Dikelola oleh Heather White, akun ini tidak hanya mengajarkan bagaimana caranya mengurangi sampah. Akun ini bahkan memberikan tips dan cara mudah untuk bisa menanam bahan makanan sendiri untuk konsumsi pribadi. Dengan tidak langsung, Anda juga ikut serta dalam membuat konsep keuangan yang sederhana dan lebih irit. Sebab, semua bahan makanan sudah ditanam dan dapat digunakan kapan pun.

Baca juga : Ide Souvenir untuk Konsep Pernikahan Zero Waste

2. Trash is for Tossers

gaya-hidup-zero-waste-trash-is-for-tossers

Ini merupakan sebuah toko yang menyediakan keperluan sehari-hari namun tidak menyediakan pembungkus. Akun ini merupakan milik seorang perempuan asal Amerika Serikat bernama Lauren Singer yang mengelola sebuah toko bernama ‘Package Free’, yaitu toko yang memungkinkan pembeli untuk menemukan produk-produk kebutuhan sehari-hari yang dibuat tanpa kemasan, seperti shampoo batangan, juga deterjen bubuk kiloan. Untuk itu, sebelum Anda memutuskan berbelanja di sini, ada baiknya membawa kemasan atau bungkusan dari rumah masing-masing.

Selain barang bahan keperluan sehari-hari, Lauren Singer juga mengkampanyekan untuk membeli pakaian bekas yang masih layak digunakan yang tentu masih berkualitas tinggi. Hal ini juga berfungsi untuk mengurangi limbah kain dari pakaian yang sulit terurai dan membutuhkan waktu yang lama.

3. Litterless

gaya-hidup-zero-waste-litterless

Sebuah akun yang mengkampanyekan gaya hidup zero waste ini dikelola oleh Celia Ristow. Sebuah akun instagram yang selalu menampilkan gambar dan informasi yang benar-benar menarik dan menggugah pembaca konten. Tidak hanya tips belanja dan konsumsi makanan saja, ia bahkan memberikan beberapa konten menarik untuk mengurangi sampah saat harus memberikan kado atau hadiah ke orang lain. Cobalah melihat akun instagram berikut ini, jika ingin memberikan hadiah kepada orang tersayang. Terutama jika ingin memberikan beberapa hal yang bermanfaat dan masih dengan tema zero waste.

4. Going Zero Waste

gaya-hidup-zero-waste-going-zero-waste

Akun instagram yang satu ini dikelola oleh Kathryn Kellogg. Akun ini memiliki tips-tips belanja ramah lingkungan yang dapat dicoba sehari-hari. Ia bahkan sudah tidak lagi menggunakan reusable container dan mengganti wadah-wadahnya dengan blacu dan kanvas yang jauh lebih ramah lingkungan. Tentunya, wadah-wadah berbahan kain itu ia dapat dari bekas-bekas wadah makanan yang masih layak pakai dan bisa dicuci bersih setelah dipakai. Anda dapat membuat tas spunbond untuk souvenir sesuai dengan desain sendiri di Uprint.id. Selain dapat digunakan untuk berbelanja, menggunakan tas sendiri saat berbelanja akan mengurangi penumpukan sampah yang dapat mengganggu kesehatan lingkungan.

Baca juga : Jenis Sampah yang Sulit Terurai dan Perlu Dikurangi Penggunaannya

5. Wasteland Rebel

gaya-hidup-zero-waste-wasteland-rebel

Salah satu sumber limbah plastik yang tidak kita sadari adalah peralatan mandi. Mulai dari bungkus sabun, wadah shampo, sikat gigi, juga kemasan pasta gigi. Melalui akun Wasteland Rebel, Shia Su selaku pengelola akun ini mencoba memperkenalkan produk peralatan mandi yang ramah lingkungan juga tips membuat pasta gigi sendiri serta sabun mandi sendiri. Dengan begitu, secara tidak langsung Anda belajar untuk menjalankan gaya hidup zero waste

Itulah beberapa akun instagram yang mengkampanyekan gaya hidup zero waste. Jika Anda ingin memulai gaya hidup minim sampah dapat melihat beberapa akun tersebut. Pastikan melakukannya selangkah demi selangkah, agar tidak terasa terlalu berat. Dimulai dengan membawa tas sendiri saat berbelanja, dan membawa peralatan makan sendiri yang ramah lingkungan.

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Serupa

Butuh Alasan untuk Tetap Rajin Menulis Agenda Harian? Anda Perlu Tahu 8 Hal Ini!

Setiap orang punya alasan berbeda mengapa mereka rajin menulis...

Ini Dia Daya Tarik Konsumen, Jika Anda Ingin Membuka Usaha Kuliner

Bisnis kuliner semakin banyak yang dijadikan peluang usaha demi...

Manfaat Minum Air Kelapa Saat Menjalankan Puasa

Air kelapa ternyata sangat disarankan untuk dikonsumsi selama berpuasa....

Macam-macam Jenis Pangkat TNI yang Harus Diketahui

Pangkat TNI - Membahas mengenai pangkat TNI, selalu menjadi...