Lombok bukan hanya keindahan wisata alamnya dan kulinernya saja yang memikat. Melainkan beberapa oleh-oleh Lombok yang menjadi kewajiban saat berada di sana. Seperti beberapa oleh-oleh khas Lombok berikut ini.
1. Kerajinan Ketak
Ketak adalah sejenis tumbuhan liar yang berada di Lombok. Jika diperhatikan, ketak ini mirip dengan rotan yang tumbuh dengan liar. Anda dapat membeli kerajinan dengan bahan dasar dari ketak itu sendiri. Mulai dari keranjang, tas, hingga beberapa aksesoris lainnya.
Baca juga : Makanan Khas Lombok yang Bikin Ketagihan dan Kangen
2. Abon Ikan Marlin
Biasanya abon terbuat dari daging ayam atau bahkan sapi. Namun di Lombok, tersedia abon yang terbuat dari ikan marlin. Jenis yang hanya dapat ditemukan di Lombok saja. Biasanya abon ikan marlin ini dibuat oleh para UMKM di sana. Secara pengolahan dilakukan sendiri alias home made.
3. Tuak Manis
Berbeda dengan tuak pada umumnya. Minuman yang menjadi oleh-oleh khas Lombok ini, tentu tidak membuat mabuk setelah meminumnya. Sama seperti dengan bir pletok yang berasal dari Jakarta. Namanya saja bir, padahal itu sebuah minuman manis yang terbuat dari jahe dan rempah-rempah lainnya. Sama seperti tuak manis Lombok.
4. Kacang Mede
Kacang tetap menjadi primadona bagi beberapa daerah. Seperti di Bali yang menyajikan kacang disco, sedangkan di Lombok Anda dapat menemukan kacang mede. Anda dapat memberikan oleh-oleh khas Lombok yang satu ini untuk diberikan kepada teman atau bahkan sahabat.
Baca juga : Tempat Rahasia di Lombok Ini Wajib Dikunjungi Selain Pink Beach
5. Madu Sumbawa
Tidak hanya kacangnya saja, Lombok juga memiliki oleh-oleh lainnya yaitu madu Sumbawa. Madu yang diambil langsung dari hutan ini memiliki rasa tidak hanya manis saja, melainkan Anda dapat menemukan yang rasanya pahit dan baik untuk kesehatan. Anda dapat memberikan madu sebagai oleh-oleh khas Lombok.
Itulah beberapa oleh-oleh khas Lombok yang perlu dibawa pulang. Semua oleh-oleh tersebut dapat bermanfaat bagi penerimanya.