Ide Kejutan Ulang Tahun untuk Memeriahkan Acara

Ulang tahun adalah kegiatan untuk merayakan hari kelahiran seseorang. Biasanya diadakan setiap tahun sekali dengan beberapa perayaan. Seperti yang umum dilakukan adalah, membuat perayaan untuk memeriahkan hari ulang tahun. Agar lebih merian, berikut ide kejutan ulang tahun untuk memeriahkan acara.

1. Beri 12 Kado Setiap Bulan

ulang-tahun-01
themysterygiftbox.com

Maksudnya di sini adalah, memberikan 12 kado namun hanya satu yang berisi hadiah. Sehingga pada saat membukanya satu persatu, ia akan menemukan satu hadiah idaman. Awalnya membuat kesal dan gemas si yang berulang tahun. Setelah itu, Anda dapat membuatnya tersenyum.

Baca juga : Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami Penghias Manis di Kartu Ucapan Ulang Tahun

2. Piknik Tidak Terencana

ulang-tahun-02
sg.carousell.com

Berikan hadiah untuk piknik yang dadakan. Pilih destinasi terdekat dan spesial. Sehingga menjadikan hadiah terindah baginya yang mendapatkannya. Ajak dia yang berulang tahun untuk mengikuti kalian para sahabatnya. Pastikan mengajak disaat ia belum mempersiapkan hari ulang tahun. Dengan begitu akan merasakan kejutan yang luar biasa di saat ulang tahun.

3. Berikan Pintu Kejutan

ulang-tahun-03
defylo.com

Berikan kejutan dengan pintu kejutan. Dalam hal ini Anda dan teman-teman mempersiapkan kejutan di balik pintu kamar yang sedang berulang tahun. Anda dapat memberikan kejutan sedikit dengan air di atas pintu kamar, sehingga saat dia membuka pintu air akan tumpah tepat di atas kepalanya.

4. Hias Mobil si Dia

ulang-tahun-04
instock.com

Kejutan selanjutnya adalah hias mobil dia yang berulang tahun. Anda dapat menghias mobil dengan beberapa pita atau balon-balon di dalamnya. Sertakan beberapa ucapan ulang tahun di dalam mobil. Dengan beberapa kartu ucapan ulang tahun di dalamnya.

Baca juga : Ide Dekorasi Ulang Tahun Anak di Rumah yang Sederhana dan Hemat

5. Menggantung Balon di Kamarnya

ulang-tahun-05
pinterest.com

Gunakan balon beserta foto Anda dan si dia yang berulang tahun. Biarkan balon melayang di udara sambil memperlihatkan foto-foto kalian yang menggantung. Sehingga menghasilkan nuansa yang berbeda. Berikan juga beberapa kotak kado kosong dan berisi. Sehingga ia merasa hadiah untuknya berlimpah.

Beberapa ide kejutan ulang tahun tersebut, dapat Anda gunakan. Biarkan ia merasa kesal terlebih dahulu, setelah itu akan ada hadiah yang menanti. Pastikan Anda tidak memberikan kejutan yang berlebih ya. Apalagi sampai dia marah dan melukainya. Hal itu, tidak diperkenankan terjadi. Tetap berikan kejutan dengan mengutamakan keamanan. 

Untuk melengkapi momen ulang tahun, Anda dapat membuat kartu ucapan dengan desian sendiri di Uprint.id. Sehingga kartu ucapan akan lebih berkesan dan memiliki makna tersendiri. Terutama untuk sahabat atau orang tersayang.

Share post:

Popular

Artikel Lainnya
Serupa

8 Makanan Unik yang Dimakan Oleh Penduduk Bumi

Ada banyak sekali makanan unik yang disajikan di berbagai...

Logo Bisnis yang Menarik Akan Lebih Diminati Konsumen

Ketika seseorang ingin membuka atau membuat bisnis, memerlukan banyak...

Gambar Ketupat yang Menjadi Ciri Khas di Hari Raya

Gambar ketupat selalu menjadi ciri khas di hari lebaran....

Cetak Katalog untuk Mempermudah Bisnis

Cetak Katalog - Katalog merupakan sebuah buku yang berisi...